DR. M. NUR HUDHA, M.Pd TERPILIH MENJADI DOSEN BERPRESTASI TINGKAT UNIVERSITAS

Dosen Prodi Pendidikan Fisika Fakultas SAINS dan TEKNOLOGI Universitas PGRI Kanjuruhan Malang terpilih menjadi dosen berprestasi tingkat Universitas. Dr. M. Nur Hudha, M.Pd menempati peringkat pertama dalam kategori dosen berprestasi tingkat Universitas yang diikuti seluruh dosen di UNIKAMA.

Bapak M Nur Hudha merupakan alumni Universitas Negeri Malang, kemudian melanjutkan pendidikan Magister di Universitas yang sama dan pendidikan doktoral di Universitas Pendidikan Indonesia (UPI).

Beliau terpilih menjadi dosen berprestasi dikarenakan salah satu dosen termuda yang sudah mendapatkan gelar doktor dengan predikat summa cumloude, beliau juga menjadi Managing Editor di Momentum: Physics Education Journal.

Menurut beliau tidak ada kiat-kiat khusus untuk meraih penghargaan yang diperoleh. “Apapun iklim kerja yang ada, lakukan yang terbaik sebisa kita, dan kita ikut membantu mengembangkan jurusan Pendidikan Fisika,” ucap Bapak Hudha. Beliau berpesan untuk para mahasiswa bahwa sangat penting untuk mengikuti pendidikan lanjut, mengembangkan diri melalui penelitian dan banyak pelatihan agar kita mampu mengikuti perkembangan baik di tingkat nasional maupun internasional.

Scroll to Top